Umat Katolik Intan Jaya Donasi Ratusan Juta Untuk Tahbisan Imam - Odiyaiwuu.com | Membahagiakan Kehidupan

Umat Katolik Intan Jaya Donasi Ratusan Juta Untuk Tahbisan Imam

Prosesi penyerahan dana sebesar Rp 130.000,00 dari umat Paroki Santo Michael Bilogai, Dekanat Moni, Puncak Jaya, Keuskupan Timika kepada panitia tahbisan imam baru di Paroki Santo Michael Bilogai, Selasa (31/8). Foto: Emanuel You/Odiyaiwuu.com

Loading

INTAN JAYA, ODIYAIWUU.com – Tarian Waisisi adalah sebuah tarian tradisonal masyarakat suku Migani di Kabupaten Intan Jaya, Provinsi Papua. Tarian tradisional suku Migani itu masih terjaga dan dilestarikan hingga saat ini.

Dalam pelbagai acara budaya atau kegiatan-kegiatan kerohanian masyarakat suku Migani yang berdiam di berbagai wilayah kabupaten atau kota di tanah Papua, Waisisi selalu dimainkan umat atau warga Migani. Tarian hadir mengisi atau meramaikan acara atau pesta di kalangan masyarakat sehingga suasana menjadi kian semarak dan meriah.

Umat Paroki Santo Michael Bilogai, Dekanat Moni, Puncak Jaya, Keuskupan Timika, Selasa (31/8) larut dalam tarian Waisisi saat mereka berbondong-bondong menyerahkan sumbangan wajib berupa uang senilai 130.000,00 (seratus tiga puluh juta rupiah) di Bilogai. Umat secara sukarela menyerahkan uang tersebut dalam rangka membantu panitia Penthabisan Imam Baru di Paroki Michael Bilogai, Dekanat Moni.

Sumbangan wajib umat Stasi Yoparu itu berasal dari beberapa pihak, termasuk umat stasi yang memiliki kelebihan. Umat Stasi Yoparu, misalnya, menyumbang Rp 40.000,00 (empat puluh juta rupiah). Selain itu, donasi juga datang dari Apolos Bagau, umat sekaligus tokoh setempat yang menyumbang Rp 90.000,000 (sembilang puluh juta rupiah) sehingga total sumbangan bagi panitia sebesar Rp 130.000,00 (seratus tiga puluh juta rupiah).

“Ini bukti nyata dukungan dan semangat umat untuk dapat terlaksananya acara Tahbisan Imam Baru di Paroki Santo Michael Bilogai. Luas biasa,” kata Alpius Nambagani, Ketua Panitia II Tahbisan Imam Baru kepada Odiyaiwuu.com melalui layanan pesan singkat (SMS), Selasa (31/8).

Alpius Nambagani menyampaikan terima kasih kepada umat dan kepedulian Apolos Bagau selaku tokoh dan intelektual Papua atas kerja keras dan kecintaan mereka sehingga memberikan donasi berupa uang tunai untuk menyukseskan kegiatan tahbisan imam baru yang akan bekerja melayani umat dan masyarakat di tanah Papua atau di mana saja imam baru bermisi bila diutus.

Pihaknya berharap agar umat stasi atau paroki lain yang belum mengumpulkan sumbangan wajib berupa uang tunai sebagaimana diputuskan oleh panitia dapat segera mengambil bagian dalam menyukseskan acara tahbisan.

“Puncak pelaksanaan tahbisan imam semakin dekat. Kami mengharapkan agar partisipasi umat dalam acara ini berupa donasi wajib segera terealisasi. Kegiatan kerohanian ini masih memerlukan keterlibatan umat sehingga diharapkan umat lebih aktif sehingga membantu panitia menyukseskan acara tahbisan,” katanya. (Emanuel You/Odiyaiwuu.com)

Tinggalkan Komentar Anda :