ARADIDE, ODIYAIWUU.com — Seiring meningkatnya kebutuhan sehari-hari warga masyarakat yang terus terjadi di wilayah Distrik Aradide, Kabupaten Paniai, anggota Bintara Pembina Desa (Babinsa) di wilayah Koramil 1703-04/Aradide menempuh langkah strategis.
Komandan Koramil 1703-04/Aradide Letda Inf Oktovianus Sogalrey bersama anggota Babinsa di wilayah Koramil Aradide membuka lahan baru untuk menanam bibit bibit nenas, terong belanda, strobery, dan bawang merah di kebun Koramil Aradide, Kampung Toyaimuti, Paniai, Kamis (26/10).
“Giat pembukaan lahan yang dilakukan anggota saya sangat positif. Tujuannya sangat mulia yaitu membantu meningkatkan swasembada pangan lokal bagi masyarakat yang membutuhkan. Juga sebagai salah satu contoh kecil menerapkan cara bercocok tanam bagi warga untuk menambah ekonomi keluarga, desa, dan distrik di Paniai,” ujar Komandan Komando Distrik Militer (Kodim) 1703/Deiyai Letkol Inf I Wayan Dedi Suryanto, SE, kepada Odiyaiwuu.com dari Aradide, Paniai, Kamis (26/10).
Sedangkan Letda Sogalrey saat memimpin langsung pembukaan kebun baru tersebut mengatakan, kegiatan kecil ini merupakan salah satu upaya yang harus dilakukan anggotanya. Sogalrey anggotanya terlibat aktif membersihkan lahan, menanam, dan akan merawatnya secara rutin sehingga diharapkan memberi hasil memuaskan guna memenuhi kebutuhan warga.
“Jumlah penduduk cukup banyak sehingga melalui pemnbukaan lahan baru dan ditanami aneka tanaman lokall diharapkan dapat memenuhi kebutuhan warga sekaligus meningkatkan swasembada pangan. Warga juga bisa memasarkan untuk menambah pemasukan keluarga,” ujar Letda Sogalrey.
Pihaknya juga berharap usaha yang dilakukan bersama anggotanya berhasil dan membawa manfaat bagi masyarakat. Selain untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga, selebihnya bisa dilepas atau dijual ke pasar membantu warga sekaligus menambah pemasukan keluarga.
“Kami berharap agar usaha kecil ini menjadi contoh bagaimana etos kerja dibangun di tengah masyarakat. Lahan kita sangat luas, tinggal diperlukan usaha dan kerja keras guna memenuhi kebutuhan sehari-hari,” kata Letda Sogalrey lebih lanjut. (Ansel Deri/Odiyaiwuu.com)