Dadan Hindayana Resmi Lantik Djimmy Douw Sebagai Kepala Kantor Pelayanan Pemenuhan Gizi Papua

Kepala Badan Gizi Nasional Dr Ir Dadan Hindayana (kiri) bersama Kepala Kantor Pelayanan Pemenuhan Gizi (KPPG) Provinsi Papua Djimmy Yomaiwi Douw, ST, MM (kanan) usai prosesi pelantikan di Kantor Badan Gizi Nasional Republik Indonesia, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Rabu (19/11). Foto: Istimewa

JAKARTA, ODIYAIWUU.com — Kepala Badan Gizi Nasional (BGN) Dr Ir Dadan Hindayana, Rabu (19/11) pukul 14.00 WIB resmi melantik Djimmy Yomaiwi Douw, ST, MM sebagai Kepala Kantor Pelayanan Pemenuhan Gizi (KPPG) Provinsi Papua.

Prosesi pelantikan Djimmy Douw bersama sejumlah Kepala KPPG Provinsi di seluruh Indonesia berlangsung di Kantor Badan Gizi Nasional Republik Indonesia, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat.

Pelantikan berdasarkan ketentuan Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 17 Tahun 2020 tentang Perubahan Atas PP Nomor 11 Tahun 2017 dan Peraturan Badan Kepegawaian Negara (BKN) Nomor 7 Tahun 2017.

Ketentuan tersebut mengamanatkan, setiap pegawai yang diangkat dalam jabatan administrator dan jabatan pengawas harus dilantik dan mengangkat sumpah atau janji jabatan menurut agama atau kepercayaan kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Kepala Badan Gizi Nasional Dadan Hindayana usai melantik para Kepala KPPG Provinsi mengatakan, Program Makan Bergizi Gratis (MBG) baru berusia setahun empat bulan sehingga para pejabat yang baru saja dilantik harus kerja maksimal.

Para pejabat pejabat terlantik juga diminta bekerja maksimal dan harus terhindari dari praktik kolusi, korupsi, dan nepotisme (KKN) mengingat Program MBG merupakan haka nak-anak Indonesia.

“Saya minta para pejabat yang baru saja dilantik agar bekerja keras agar Program Makan Bergizi Gratis di daerah berjalan lancar dan sukses. Makan bergizi adalah hak anak-anak Indonesia sehingga kita harus memastikan menu yang disiapkan dapat terdistribusi dengan baik,” kata Dadan Hindayana.

Sedangkan Djimmy Douw mengatakan, ia menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepadanya sebagai Kepala Kantor Pelayanan Pemenuhan Gizi Provinsi Papua. Jimmy juga mengaku, tugas dan kepercayaan itu merupakan amanah yang akan diemban dengan penuh tanggung jawab.

“Saya bersyukur kepada Tuhan atas amanah ini. Saya juga menyampaikan terima kasih kepada Bapak Kepala Badan Gizi Nasional atas kepercayaan ini. Saya juga menyampaikan apresiasi kepada Bapak Gubernur Provinsi Papua atas dukungannya sehingga tugas dan tanggung jawab ini dipercayakan kepada saya,” ujar Djimmy. (*)