Putri Bung Karno Jadi Pembina Persipura Jayapura - Odiyaiwuu.com | Membahagiakan Kehidupan

Putri Bung Karno Jadi Pembina Persipura Jayapura

Loading

JAKARTA, ODIYAIWUU.com – Rachmawati Soekarnoputri, putri mendiang Presiden Soekarno, Senin (14/6) resmi dinobatkan sebagai Ketua Dewan Pembina Persipura Jayapura. Prosesi penetapan sekaligus penyerahan kaos tim Mutiara Hitam kepada Rachmawati dilakukan oleh Ketua Umum Persipura sekaligus Wali Kota Jayapura, Benhur Tomi Mano.

“Sebetulnya sudah sejak lama saya mempunyai keinginan untuk bersama-sama dengan saudara-saudara saya dari Papua untuk mewujudkan Papua yang damai sejahtera dan bermartabat,” ujar kata Rachmawati sesenggukan saat menerima kaos Persipura bernomor punggung 27 dengan nama ‘Rachmawati Soekarnoputri’ di aula Dr Ir Soekarno, Universitas Bung Karno, Jalan Kimia, Jakarta Pusat.

Menurut Rachmawati, dari lubuk hati paling dalam dan tulus ia menerima permintaan pengurus Persipura untuk menjadi Ketua Dewan Pembina. “Sebetulnya sudah sejak lama saya mempunyai keinginan untuk bersama-sama dengan saudara-saudara saya dari Papua untuk mewujudkan Papua yang damai sejahtera dan bermartabat,” katanya.

Rachmawati menceritakan, saat mendapat tawaran menjadi pembina tim Persipura Jayapura, ia teringat pesan mendiang Presiden Soekarno disampaikan saat meresmikan Panitia Pembangunan Irian Barat (kini, Papua dan Papua Barat), pada 24 September 1962. Pembangunan Irian Barat, ujarnya, hanya dapat dilakukan dengan mengakumulasi segala upaya dan tenaga, baik moral maupun materil.

“Semoga kehadiran saya juga dapat lebih memberikan semangat dan energi baru kepada Persipura untuk dapat menjadi klub sepak bola yang dapat dibanggakan oleh masyarakat Papua,” kata Rachmawati, yang pernah dinobatkan sebagai Mama Papua oleh para tokoh Papua di Jakarta.

Benhur Tomi Mano mengatakan, orang Papua merasa bangga atas kesediaan Rachmawati menjadi bagian dari Persipura. “Ini adalah sejarah kita masyarakat Papua dan bangsa Indonesia. Putri sang proklamator dengan penuh cinta ingin menggendong dan membesarkan kita semua,” ujar Benhur Tomi Mano.

Saat menerima pengukuhan, Rachmawati didampingi empat Wakil Ketua Dewan Pembina, yakni Hiskia Rollo, Thaha Al Hamid, Herman Awom, dan Bony Z. Minang. Hadir pula anggota Dewan Pembina yaitu MR Kambu, Rudy Maswi, Bigman L. Tobing, Claus Wamafma, dan Teguh Santosa. (Ansel Deri/Odiyaiwuu.com)

Tinggalkan Komentar Anda :