Prosesi Peresmian Kampung Pancasila di Awabutu, Kabupaten Paniai
DAERAH  

Prosesi Peresmian Kampung Pancasila di Awabutu, Kabupaten Paniai

Komandan Kodim 1703/Deiyai Letkol Inf I Wayan Dedi Suryanto SE dan Bupati Kabupaten Paniai Meki Fritz Nawipa bersama unsur Forkopimda usai meresmikan Awabutu sebagai Kampung Pancasila, Distrik (Kecamatan) Paniai Timur, Paniai, Rabu (7/9). Foto: Istimewa

Loading

ENAROTALI, ODIYAIWUU.com — Hidup rukun, saling tolong-menolong, menghargai pluralitas dan merawat sikap toleransi antarwarga masyarakat di kampung-kampung atau desa merupakan nilai-nilai keutamaan hidup yang terkandung dalam Pancasila dan menjadi kerinduan kolektif pemerintah dan masyarakat dalam relasi kehidupan sosial.

Nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila tersebut sungguh disadari Komandan Kodim 1703/Deiyai Letkol Inf I Wayan Dedi Suryanto SE dan Bupati Kabupaten Paniai Meki Fritz Nawipa kemudian berinisiatif meresmikan Awabutu sebagai Kampung Pancasila, Distrik (Kecamatan) Paniai Timur, Paniai, Rabu (7/9).

Prosesi peresmian yang dihadiri unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) ditandai pengukuhan para anggota Pertahanan Sipil (Hansip) Awabutu oleh Dandim 1703/Deiyai bersama Bupati Nawipa dan unsur Forkopimda sekaligus meninjau Kampung Pancasila di Awabutu, Paniai Timur.

“Saya mengapresiasi pembentukan Kampung Pancasila. Saya juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada rekan-rekan yang ikut berkontribusi mewujudkan Kampung Pancasil di Desa Awabutu sekaligus meresmikan kantor Kampung Pancasila yang merupakan satu-satunya di Paniai,” ujar Meki Nawipa di Enarotali, Paniai, Rabu (7/9).

Menurut Meki Nawipa, isi Pancasila bukan sekadar dibaca namun lebih dari itu dipahami, dimaknai, dan mengamalkan dalam kehidupan sehari-hari. Kehadiran Kampung Pancasila di Awabutu diharapkan makin menumbuhkan sikap saling menghormati satu sama lain, merawat toleransi antar warga masyarakat sesuai isi Pancasila dan menjadi contoh bagi kampung-kampung lain di Paniai.

“Saya juga berharap agar masyarakat tidak lagi membeda-bedakan dari suku mana seseorang berasal namun bagaimana kita dapat bersatu dan saling menghormat dalam perbedaan sebagai sesama umat manusia,” kata Meki lebih jauh.

Danramil 1703-01/Enarotali Mayor Cba (K) Marina Rumawak mengatakan, peresmian Kampung Pancasila di Awabutu, Paniai Timur merupakan yang pertama kali di Papua.

“Saya harap peresmian Kampung Pancasila di Awabutu menjadi contoh atau teladan bagi kampung-kampung lain di Paniai agar makin rukun dan aman,” kata Marina Rumawak.

I Wayan Dedi Suryanto mengatakan, selaku Dandim 1703/Deiyai yang meliputi wilayah kabupaten yaitu Paniai dan Deiyai, pihaknya merasa bangga dengan keberadaan Kampung Pancasila di Paniai yang baru saja diresmikan bersama. Nilai-nilai keutamaan Pancasila terus dijaga dan dirawat oleh setiap orang berpijak juga pada nilai-nilai religi masing-masing penganutnya.

“Kita harus saling menyayangi satu sama lain. Saling menghormati tanpa melihat dari mana seseorang berasal melainkan kita sebagai saudara sebangsa dan setanah Air dalam bingkai NKRI. Di Kampung Pancasila ini kita satukan semangat dan cita-cita menuju Papua yang lebih baik dan sejahtera,” kata Wayan, putra asli Bali.

Peresmian Kampung Pancasila juga dihadiri Kapolres Deiyai AKBP Arif, Wakapolres Paniai Kompol Mardin Marpaung, Danpos Satgas Elang III BIN Kapten Pas Bambang Imam Nasrudin, Danpos Yonif RK 113/JS) Kapten Inf Mijan Azhar Harahap, dan Kapolsek Paniai Timur AKP Hapidin.

Selain itu, hadir juga Asisten III Setda Paniai Agnes Erniyati, Danpos Satgas Mandala III Letda Inf Gigih Sugihantoro, Kepala Suku Besar Paniai Melianus Yumai, Ketua FKUB Paniai Pdt Hans Tebay, Kasatpol PP Paniai Yaved Adii, Kepala Distrik Paniai Timur Alfred Yogi, Kepala Kampung Awabutu Yohanes Yogi, dan berbagai unsur lainnya. Prosesi peresmian Kampung Pancasila di Awabutu berjalan lancar dan aman. (Ansel Deri/Odiyaiwuu.com)

Tinggalkan Komentar Anda :