Penjabat Bupati Dogiyai Petrus Agapa Luncurkan Mini Market dan Teken Kerjasama Penguatan Ekonomi Rakyat - Odiyaiwuu.com | Membahagiakan Kehidupan

Penjabat Bupati Dogiyai Petrus Agapa Luncurkan Mini Market dan Teken Kerjasama Penguatan Ekonomi Rakyat

Penjabat Bupati Dogiyai Drs Petrus Agapa, M.Si sesaat sebelum meluncurkan (launching) minimarket di Kampung Tokapo, Distrik Kamuu, Dogiyai, Senin (13/11). Kehadiran minimarket itu dalam rangka memberdayakan ekonomi masyarakat asli sekaligus menciptakan lapangan kerja baru untuk mengurangi angka pengangguran. Foto: Istimewa

Loading

MOWANEMANI, ODIYAIWUU.com — Penjabat Bupati Dogiyai Drs Petrus Agapa, M.Si, Senin (13/11) meluncurkan (launching) minimarket dalam rangka memberdayakan ekonomi masyarakat asli sekaligus menciptakan lapangan kerja baru untuk mengurangi angka pengangguran di daerahnya.

Peluncuran minimarket yang berlokasi di Kampung Tokapo, Distrik Kamuu tersebut sekaligus diikuti pengguntingan pita di gedung baru menandai dimulainya transaksi jual-beli aneka produk sembilan bahan pokok (sembako) yang disiapkan Dinas Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) Dogiyai. Saat itu Agapa langsung menyerahkan kunci minimarket.

Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Dogiyai Nopir Pauwang, S.Pt, M.Ap mengatakan, Pemerintah Kabupaten Dogiyai melalui dinas yang dipimpinnya membangun enam minimarket di tiap ibu kota kecamatan di Dogiyai.

“Dinas Koperasi dan UMKM Dogiyai akan terus membangunan minimarket di setiap ibu kota distrik di Dogiyai agar ke depan masyarakat asli Papua di Dogiyai bisa berkembang dalam dunia usaha ekonomi,” ujar Nopir kepada Odiyaiwuu.com usai acara peluncuran.

Ketua Badan Pengurus Daerah Kamar Adat Pengusaha Papua (KAPP) Dogiyai Ardoldus Douw menyampaikan apresiasi atas kerja sama Pemkab dengan KAPP Dogiyai dalam rangka menekan inflasi harga barang di wilayah itu.

“Bila minimarket yang sudah dibangun di enam distrik berjalan baik, KAPP Dogiyai akan merekrut putra-putri asli Dogiyai untuk menguatkan ekonomi daerah sekaligus mengurangi angka pengangguran,” ujar Arnold.

Dalam kegiatan tersebut, hadir juga Kepala Kepolisian Resor Dogiyai Kompol Sarraju, SH, perwakilan TNI, pengurus KAPP Dogiyai. (Donatus Mote/Odiyaiwuu.com)

Tinggalkan Komentar Anda :